harisenin.com logo
DAFTAR
Event & Workshop

Kebijakan Garansi Harisenin.com

Pembaruan Terakhir: Juni 2023

Anda Bisa Melakukan Klaim Money Back Guarantee Jika Memenuhi Kriteria Sebagai Berikut:

  1. Jika Anda seorang mahasiswa atau pelajar sekolah menengah atas saat mengikuti program ini, Anda harus memenuhi dua persyaratan berikut:
    1. Telah lulus dari program Harisenin Bootcamp dalam waktu satu tahun setelah disertifikasi sebagai lulusan kami DAN,
    2. Telah lulus dari tingkat:
      • Digital Marketing: SMA/SMK Sederajat selama satu tahun setelah tanggal yang tertera pada Ijazah SMA/SMK Sederajat dan usia Anda tidak lebih dari 32 tahunsetelah satu tahun lulus dari program Harisenin Bootcamp.
      • Human Resources: Diploma (D-3/D-4) dan atau sarjana (S-1) selama satu tahun setelah tanggal yang tertera pada sertifikat gelar diploma atau sarjana dan usia Anda tidak lebih dari 30 tahun setelah satu tahun lulus dari program Harisenin Bootcamp.
      • Audit & Financial Analyst : Diploma (D-3/D-4) dan atau sarjana (S-1) selama satu tahun setelah tanggal yang tertera pada sertifikat gelar diploma atau sarjana danusia Anda tidak lebih dari 27 tahun setelah satu tahun lulus dari program Harisenin Bootcamp.
      • UI/UX Research & Design : SMA/SMK Sederajat selama satu tahun setelah tanggal yang tertera pada Ijazah SMA/SMK Sederajat dan usia Anda tidak lebih dari 30 tahunsetelah satu tahun lulus dari program Harisenin Bootcamp.
      • Full Stack Web Developer : SMA/SMK Sederajat selama satu tahun setelah tanggal yang tertera pada Ijazah SMA/SMK Sederajat dan usia Anda tidak lebih dari 32 tahunsetelah satu tahun lulus dari program Harisenin Bootcamp.
  2. Jika Anda pada saat mengikuti program sedang bekerja atau memiliki usaha bisnis, maka Anda harus telah menyelesaikan program Harisenin Bootcamp dalam waktu satu tahun setelah disertifikasi sebagai lulusan kami.
  3. Menyelesaikan semua tugas individu dan kelompok selama program Harisenin Bootcamp.
  4. Mendapatkan Final Score Bootcamp minimal 3.00. Jadi bukan dari assessment awal ketika kamu belum memulai program bootcamp.
  5. Tidak menerima peringatan tertulis yaitu surat peringatan sebanyak tiga kali selama bootcamp berlangsung yang disampaikan melalui pesan singkat/email.
  6. Bukan merupakan salah satu dari karyawan/kerabat/afiliasi dari salah satu bisnis/perusahaan dengan produk yang serupa harisenin.com. Jika terbukti, maka harisenin.com berhak melakukan pemutusan akses belajar dan segala fasilitas pembelajaran tanpa adanya pengembalian dana.
  7. Bekerja sama dengan tim Harisenin dengan berpartisipasi aktif dan hadir di setiap career coaching session dan mengumpulkan tugas career coaching.
  8. Setelah dinyatakan lulus dari Harisenin Bootcamp, wajib aktif melamar minimal sebanyak 8 lowongan pekerjaan setiap pekan dan menyerahkan bukti padaself-progress report.
  9. Persyaratan tambahan:
      • Digital Marketing: Memiliki portofolio sesuai program yang diikuti dan berisi minimal 3 project. Boleh berasal dari program internship, dummy project, usaha pribadi atau freelance, serta hasil pengerjaan free course.
      • Human Resources: Menyelesaikan final project/assignment sebagai syarat kelulusan program.
      • Audit & Financial Analyst: Menyelesaikan final project/assignment sebagai syarat kelulusan program.
      • UI/UX Research & Design: Memiliki portofolio sesuai program yang diikuti dan berisi minimal 3 project. Boleh berasal dari program internship, dummy project, usaha pribadi ataufreelance, serta hasil pengerjaan free course.
      • Full Stack Web Developer: Memiliki portofolio sesuai program yang diikuti dan berisi minimal 3 project. Boleh berasal dari program internship, dummy project, usaha pribadi ataufreelance, serta hasil pengerjaan free course.

Peringatan Tertulis

Pada “Persyaratan Kualifikasi” poin 5, disebutkan bahwa siswa harus memenuhi persyaratan di mana siswa tidak boleh menerima sanksi berupa surat peringatan atau peringatan tertulis sebanyak tiga buah. Peringatan tersebut diberikan berdasarkan pelanggaran yang telah Anda lakukan, maka Talent Development berhak memberikan teguran secara tertulis yang ditandatangani oleh Operations Manager yang bersangkutan. Peringatan tertulis dapat berupa:
  1. Surat Peringatan Pertama (SP I), diberikan jika Anda melakukan salah satu dari pelanggaran-pelanggaran di bawah:
    1. Alpha sebanyak 3 kali berturut-turut.
    2. Tidak berkontribusi aktif dalam tim dan pengerjaan project berdasarkan pengamatanTeam Buddy dan Talent Development.
  2. Surat Peringatan Kedua (SP II), diberikan jika Anda melakukan salah satu dari pelanggaran-pelanggaran di bawah:
    1. Alpha sebanyak 5 kali berturut-turut atau total persentase presensi tidak mencapai minimal 50%.
    2. Tetap tidak berkontribusi aktif dalam tim dan pengerjaan project berdasarkan pengamatan Team Buddy dan Talent Development.
    3. Tidak merespons rekan kerja satu tim, Team Buddy, maupun Talent Development selama kurang lebih 1 minggu atau tiga kali follow-up.
  3. Surat Peringatan Ketiga (SP III), diberikan jika Anda melakukan salah satu dari pelanggaran-pelanggaran di bawah:
    1. Alpha sebanyak 7 kali berturut-turut atau total persentase presensi tidak mencapai minimal 50%.
    2. Tidak merespons rekan kerja satu tim, Team Buddy, maupun Talent Development selama lebih dari 1 minggu atau lebih dari enam kali follow-up.

Syarat & Persentase Pengembalian Dana

Seberapa besar dana yang dikembalikan akan berdasar pada Final Score Bootcamp Anda.
  1. 3.76–4.00 = 110%
  2. 3.51–3.75 = 80%
  3. 3.26–3.50 = 50%
  4. 3.00–3.25 = 25%
  5. <3.00 = 0%

Anda Tidak Bisa Melakukan Klaim Money Back Guarantee Jika:

Terdapat salah satu kondisi di bawah ini yang dipenuhi selama program berlangsung dan dalam kurun waktu satu tahun/365 hari setelah lulus dari Bootcamp Harisenin:
  1. Tidak memenuhi persyaratan & kriteria sebagaimana disebutkan dalam poin I di atas.
  2. Telah mengundurkan diri dari program Harisenin Bootcamp setelah Anda mendaftar dan bergabung dengan grup WhatsApp/Slack.
  3. Menolak tawaran untuk mengikuti proses rekrutmen dari hiring partner atau menolak tawaran pekerjaan dari hiring partner harisenin.com maksimal sebanyak dua kali.
  4. Telah menerima tawaran pekerjaan dan bekerja untuk posisi apapun.
  5. Memutuskan untuk merintis dan mengembangkan bisnis Anda sendiri atau menjadi pekerja lepas (freelancer).
  6. Siswa tidak memberikan tanggapan atau respons setelah tiga kali upaya follow-up atau kontak dari Career Specialist dan tim Harisenin.
  7. Siswa tidak menghadiri coaching session sesuai jadwal yang telah disepakati sebanyak tiga kali tanpa ada pemberitahuan sebelumnya.
  8. Gagal memenuhi satu atau lebih kriteria dari “Persyaratan Kualifikasi” yang telah dijelaskan sebelumnya.
  9. Jika Anda memutuskan untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi dari strata satu S-1, yaitu melanjutkan ke jenjang S-2/S-3 pada program reguler.

Lain-Lain

  1. Penandatangan Guarantee Agreement akan dilakukan terpisah setelah Anda melakukan pelunasan sesuai dengan pilihan pembayaran (payment option) yang tersedia dan setelah program dimulai.
  2. Apabila terdapat poin-poin di mana Anda memutuskan untuk tidak melanjutkan program dan tidak menandatangani Guarantee Agreement ini setelah melakukan pembayaran, maka Anda tidak dapat mengajukan pengembalian dana yang telah Anda bayarkan.